Tips Mencetak Anak Jangkung

cara membuat anak anda jangkung dan tinggi
Agar tinggi badan berkembang optimal, anak perlu mengonsumsi berbagai jenis makanan. Namun pastikan anak tidak mengalami obesitas. Pasalnya, obesitas menjadi salah satu penyebab terhambatnya pertumbuhan tulang anak sehingga tingginya tidak maksimal. Itu tips mencetak anak jangkung. 

Sebagai orangtua, tentu kita menginginkan anak tumbuh dan berkembang secara optimal, termasuk tinggi badannya. Apalagi tinggi dan berat badan anak menjadi salah satu indikator dari kecukupan gizinya. Dr. Nurul Ratna Mutu Manikam, MGizi, SpGK mengatakan, pertumbuhan tinggi badan anak sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor. 

Faktor pertama adalah keturunan. Perhitungan tinggi badan maksimal anak dipengaruhi oleh tinggi badan kedua orangtuanya. Faktor berikutnya adalah gizi seimbang. Meskipun kedua orangtua tidak tinggi, namun bila gizi anak baik, maka anak tersebut dapat tumbuh tinggi secara optimal melebihi tinggi kedua orangtuanya. “Jadi selain genetik, faktor zat gizi yang lengkap dan seimbang sangat diperlukan untuk pertumbuhan anak,” kata Nurul. Ada beberapa zat gizi yang erat kaitannya dengan petumbuhan tinggi badan anak, yaitu energi, protein, kalsium, vitamin D, yodium, zat besi, zinc, dan vitamin C. 

Setiap bahan makanan memiliki kandungan yang beraneka ragam. Jadi, untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harus mengonsumsi berbagai jenis makanan, berupa nasi, lauk pauk, sayur, buah, dan susu. Misalnya untuk mendapatkan kalsium, fosfor, dan vitamin D harus mengonsumsi keju, ikan laut, dan susu. 

Kebutuhan kalsium per hari bagi tiap anak tergantung dari usia dan jenis kelamin. Pada umumnya anak-anak memerlukan kalsium sedikitnya 500 cc per hari. “Tapi tidak dapat dipenuhi hanya dengan minum susu, karena penyerapan kalsium dipengaruhi oleh beberapa faktor lain, utamanya vitamin D,” ucap Nurul yang setiap hari bertugas di Departemen Ilmu Gizi FKUI-RSCM. (intisari)


BACA JUGA : 

Cara Meninggikan Badan untuk Anak Anda 

Tips Meninggikan Badan : Makanlah Makanan yang Memperkuat Tulang 

5 Makanan Penambah Tinggi Badan Alami 

9 Cara Meninggikan Badan Untuk Usia 21 Tahun Keatas 

3 Pola Kunci Keberhasilan Peninggi Badan Tiens
READ MORE - Tips Mencetak Anak Jangkung

Manfaat Susu Tidak Sekedar untuk Tulang Sehat

manfaat susu tinggi kalsium untuk tulang sehat dan kuat
Banyak mitos dan kasak-kusuk tentang minum susu. Ada yang mengatakan baik ada juga yang tidak. Namun menurut pakar nutrisi Emilie E. Achmadia, minum susu perlu dijadikan kebiasaan. 

Dibandingkan India dan Thailand, tingkat konsumsi susu di Indonesia sangat rendah. Orang Indonesia hanya mengonsumsi kurang dari 20 liter susu per tahun. Sedangkan di Thailand hampir 40 liter, dan di India sampai 70 liter per orang per tahun. 

Seberapa penting sebenarnya minum susu bagi tubuh? Tentunya susu sangat penting untuk pertumbuhan tulang. Namun menurut Emilia, bukan berarti orang dewasa harus berhenti minum susu setelah berhenti tumbuh. 

"Osteoporosis itu bisa terjadi karena orang dewasa lupa untuk terus minum susu lagi, karena dianggap sudah selesai tumbuh dan tidak memerlukan susu lagi," kata Emilia, saat ditemui dalam acara Asian Premiere of Greenfields Strawberry Milk, di Central Park Mall. 

Selain untuk tulang, susu juga memiliki manfaat lain. Susu kaya dengan protein yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. 

Di Indonesia penyakit infeksi masih sangat tinggi. Di kota besar seperti Jakarta saja banyak orang mudah terserang flu. Menurut Emilia, itu menunjukkan bahwa daya tahan tubuh orang Indonesia termasuk rendah. 

Susu juga dapat meningkatkan daya konsentrasi anak. "Jangan salahkan anak-anak yang tidak dapat berkonsentrasi di sekolah, bisa jadi karena asupan makanannya tidak tepat sebenarnya," kata Emilia. 

Menurutnya, anak-anak memerlukan gizi dari susu dan makanan lain yang berfungsi untuk saraf, sehingga di sekolah mereka dapat lebih berkonsentrasi. 

Tidak hanya itu, susu juga penting untuk otot. Dijelaskan Emilia, banyak orang yang terlihat segar dan sering berolahraga tetapi tiba-tiba terkena serangan jantung. Hal ini dapat terjadi karena kegagalan kontraksi yang disebabkan oleh kurangnya asupan kalsium dari susu. 

"Penyakit jantung itu tidak muncul tiba-tiba, untuk mengembangkannya diperlukan waktu 20 sampai 25 tahun. Berarti itu dimulai sejak kecil, makanya diperlukan minum susu sejak anak-anak masih kecil untuk mencegah penyakit jantung ke depannya," tutur Emilia mengungkapkan. 

Manfaat susu juga harus diimbangi dengan aktivitas lain, seperti olahraga. "Konsumsi susu harus diimbangi dengan aktivitas yang dapat mendukung, maka manfaatnya dapat optimal," kata Emilia. (cnnindonesia)


BACA JUGA : 

6 Makanan Tinggi Kalsium Penguat Tulang 

Fakta Tentang Penyakit Osteoporosis/ Keropos Tulang

Tulang Sehat Cegah Kegemukan 

4 Latihan Agar Tulang Tidak Keropos
READ MORE - Manfaat Susu Tidak Sekedar untuk Tulang Sehat

Empat Mitos Metabolisme Pelangsingan Badan

4 mitos metabolisme pelangsingan badan
Bicara tentang kondisi tubuh manusia, terutama perjuangan menurunkan berat badan. Namun sebenarnya, tahukah Anda tentang metabolisme? Secara harafiah, metabolisme adalah cara di mana tubuh Anda mengubah makanan menjadi energi. Metabolisme tubuh akan mempengaruhi aktivitas harian dan kondisi tubuh seseorang. Misalnya, ketika metabolisme lambat, maka lemak akan menumpuk dan tubuh menjadi gemuk. 

Masalah metabolisme yang terkait penurunan bobot tubuh tak hanya terkait dengan hal itu saja. Pakar diet dan nutrisi dari New York, Karen Ansel mengatakan masih ada banyak mitos-mitos seputar metabolisme penurunan berat badan. 

Metabolisme melemah di usia 30 tahun 


Banyak orang mengatakan, metabolisme tubuh akan mulai melambat pada usia 30 tahun. Namun, Ansel membantahnya. Ia mengatakan penurunan kecepatan metabolisme justru mulai terjadi pada usia 40 tahun. 

"Ketika Anda menginjak usia 40 tahun, otot Anda mulai melemah. Padahal,kekuatan otot akan membakar lebih banyak kalori dibandingkan lemak," katanya. Namun, berita baiknya Anda dapat mengakali hal ini dengan berolahraga rutin. 

Ada yang punya metabolisme bagus, dan sebaliknya 


"Setiap orang berpikir mereka punya metabolisme yang lambat," kata Ansel. Menurut Ansel, orang cenderung menyalahkan metabolisme mereka ketika program dietnya tidak berjalan dengan sukses. Padahal kenyataannya, metabolisme setiap orang itu bergantung pada dirinya sendiri. Tak ada yang bagus atau jelek "dari sananya." Ansel menyarankan agar lebih memperhatikan jumlah asupan kalori daripada membandingkan metabolisme Anda dengan orang lain. 

Metabolisme tak bisa diubah 


Banyak orang merasa metabolisme adalah hal yang tidak bisa diubah. Padahal, pola hidup sehat dapat punya pengaruh positif terhadap metabolisme seseorang. 

Orang kurus punya metabolisme yang bagus 


Beberapa orang kurus mengatakan mereka punya metabolisme yang bagus sehingga tidak mudah menjadi gemuk meski telah makan sangat banyak. Namun, menurut Ansel, kurus atau gemuknya seseorang tak semata-mata disebabkan metabolisme. "Orang kurus cenderung bervariasi dalam mengonsumsi makanan. Bila mereka makan banyak, di lain waktu mereka makan sedikit," ujarnya. (cnnindonesia)


BACA JUGA : 

Lima Cara Meningkatkan Metabolisme Tubuh 

Daftar Makanan untuk Meningkatkan Metabolisme 

Daftar Nutrisi yang Dibutuhkan oleh Tubuh Setiap Hari 

4 Kebiasaan yang Merusak Metabolisme Tubuh
READ MORE - Empat Mitos Metabolisme Pelangsingan Badan

Orang yang Kegemukan Bisa Kekurangan Gizi

orang yang gemuk bisa kekurangan gizi
Jika orang yang kurus sering dianggap kurang gizi, maka orang yang kegemukan dikatakan kelebihan gizi. Padahal sebenarnya, orang yang kegemukan juga bisa mengalami kekurangan gizi loh. 

Pola makan tinggi lemak dan karbohidrat, seperti mengonsumsi mi, kue-kue, keripik, nasi, dan biskuit, bisa membuat seseorang mengasup banyak kalori tetapi sedikit nutrisi. Akibatnya adalah kegemukan. Demikian disampaikan Dr.Sally Norton, konsultan bidang penurunan berat badan dan operasi gastrointestinal. 

Ia mengatakan, salah satu sumber yang perlu diwaspadai adalah banyaknya kedai kopi yang membuat minuman mengandung gula tinggi serta minuman ringan di toko-toko yang mudah dijangkau anak. Selain itu, menurutnya banyak dokter muda yang mendapat pengetahuan minim mengenai nutrisi. 

Kebiasaan mengasup makanan cepat saji juga membuat seseorang kekurangan protein, vitamin, dan mineral, yang cukup. 

Sayangnya kurang gizi pada orang yang kegemukan terkadang tidak disadari. Padahal, dalam skala ringan, kurang gizi bisa menimbulkan gejala pada tubuh, misalnya rambut rontok, nafsu makan tinggi, dan kelelahan. 

"Banyak orang yang kekurangan vitamin A,C, D, kalsium, dan zat besi, tapi mereka banyak mengonsumsi lemak jenuh, kolesterol, dan sodium," kata Norton. 

Padahal, berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa apa yang kita makan sangat berpengaruh pada kesehatan. Dengan mengonsumsi makanan segar dan bernutrisi, kita bukan cuma bisa mengatasi masalah kesehatan yang sudah dimiliki, namun kita juga dapat mencegah penyakit. 

Di Indonesia sendiri, tiga besar penyakit tidak menular yang menyebabkan kematian adalah stroke, hipertensi, dan diabetes. Ketiganya merupakan penyakit yang berhubungan dengan kegemukan dan pola makan yang salah. 

Para ahli sejak ratusan tahun lalu sudah mengatakan bahwa makanan adalah obat terbaik bagi tubuh. "Dokter di masa depan tidak lagi mengobati manusia dengan obat, tapi bisa menyembuhkan dan mencegah penyakit dengan nutrisi," kata Thomas Edison, penemu bola lampu, 100 tahun yang lalu. 

Jadi gizi yang tercukupi tidak hanya bisa dilihat dari berat badannya. Karena ada kemungkinan orang yang kegemukan juga bisa mengalami kekurangan gizi akibat makanan yang tidak sehat. (intisari)


BACA JUGA :

Tulang Sehat Cegah Kegemukan

Makanan Sehat Picu Tambah Berat Badan, jika…

Daftar Kebiasaan Sehat yang Bikin Gemuk 

Anak Anda bisa Obesitas jika Kekurangan Vitamin D
READ MORE - Orang yang Kegemukan Bisa Kekurangan Gizi

Cara Meninggikan Badan untuk Anak Anda

Tips Meninggikan Badan untuk Anak agar Berpostur Tinggi
Tinggi badan seorang anak tidak hanya ditentukan oleh kondisi genetika yang diturunkan langsung dari orangtua. Orangtua pun harus tahu bahwa nutrisi memiliki peran penting dalam pertumbuhan seorang anak di masa akan datang. Seperti dikutip dari Health Me Up, Orthomolecular Nutrition Expert asal India, Dr. Amitabh Pandit, menjelaskan bagaimana nutrisi memiliki keterkaitan dengan peningkatan tinggi seorang anak 

Vitamin A dan D 


Vitamin D bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, rambut, dan menjadikan tulang tumbuh dengan sangat baik. Ada dua jenis vitamin D yang harus diketahui; D2 dan D3. D2 dibuat oleh tanaman dan cholecalciferol, dan vitamin D3 dibuat oleh tubuh manusia, ketika kulit terkena sinar UVB dari matahari. 

Menurut Pandit, kedua vitamin D itu membantu penyerapan kalsium dan fosfor ke aliran darah. Berikan anak kuning telur, mentega, ikan, dan susu yang merupakan sumber terbaik dari vitamin D vitamin A memiliki manfaat sama dengan vitamin D, sangat baik untuk diberikan kepada seorang anak. 

Kalsium 


Kalsium adalah kunci dalam perkembangan seorang anak seperti kalsium fungsi dalam pengembangan keseluruhan tubuh seperti otot, tulang, dan bahkan sistem saraf. 

Protein 


Daging tanpa lemak, kacang kedelai, ayam bagian dada, dan kombinasi sayuran dan buah-buahan cocok untuk dikonsumsi seorang anak, demi memenuhi asupan protein di dalam tubuh mereka. Protein penting bagi pertumbuhan rambut, otot, kulit, dan organ tubuh lainnya. 

Serat 


Serat sangat penting bagi kesehatan usus Anda, sehingga anak terhindar dari semelit. Kurang serat memengaruhi penambahan berat badadn, yang membuat anak akan susah untuk tumbuh ke atas. (liputan6)


BACA JUGA : 




READ MORE - Cara Meninggikan Badan untuk Anak Anda
 

PENCARIAN


Kenapa Harus Obat Peninggi Badan Tiens

Obat Peninggi Badan Grow Up VS Obat Peninggi Badan Tiens

Powered by Blogger.